Memudahkan Anda Menuju Baitullah

Keutamaan Rukun Yamani

Kategori : Info Menarik, Umrah, Info Umroh dan Haji, Ditulis pada : 23 November 2023, 20:37:44

FB_IMG_1583809117975.jpeg

Keutamaan Rukun Yamani

Rukun Yamani Adalah Bagian Ka'bah Yang Banyak Dikunjungi Selain Hajar Aswad: Ini 3 Keutamaannya
Sahabat Al-Fauzi News - Pergi ke tanah suci adalah impian semua muslim. Dengan adanya kemudahan yang disediakan travel, masyarakat bisa melaksanakan umroh dengan nyaman. Sebelum datang dan melaksanakan ibadah, tentu para calon jemaah harus tau tentang bagian Ka'bah dan syariat yang bisa dilakukan ketika berada di sana, salah satunya adalah Rukun Yamani. Rukun Yamani adalah salah satu bagian Ka'bah yang menjadi incaran banyak jemaah selain Hajar Aswad.

Walaupun ada beberapa rukun Ka'bah yang harus anda ketahui, tapi Rukun Yamani adalah rukun yang memiliki keutamaannya sendiri. Pada artikel ini akan dibahas tentang keutamaan Rukun Yamani, perbedaannya dengan Hajar Aswad dan ada penjelasan tentang bagian Ka'bah yang lain. Seperti yang diketahui, Ka'bah memiliki 12 bagian dan di artikel ini akan dibahas masing-masing bagiannya.

Bagi anda yang melaksanakan umroh ataupun haji, pastikan anda mengunjungi Rukun Yamani. Rukun Yamani adalah salah satu sudut Ka'bah yang wajib anda datangi. Jangan lupa untuk berdoa dengan tulus selama melaksanakan ibadah, agar doa yang dilantunkan bisa dikabulkan.

Apa Itu Rukun Yamani? (Rukun Yamani Adalah)
Rukun Yamani adalah salah satu sudut Ka’bah yang mampu menarik perhatian jamaah haji dan umroh setelah hajar aswad. Meskipun demikian, faktanya untuk dapat menyentuh Rukun Yamani tak sesulit mencium atau menyentuh Hajar Aswad.

Dalam hadits yang diriwayatkan Ibnu Umar RA mengatakan, ‘’Rasulullah SAW menyentuh Rukun Yamani dan hajar aswad dalam setiap thawaf,’’. Sahabat lainnya, Jabir RA juga pernah menceritakan, pada saat Fathu Makkah, Rasulullah menyentuh Rukun Yamani dan hajar aswad dengan sebatang tongkat.
Selain menyentuhnya dapat menghapus kesalahan-kesalahan, Rukun Yamani juga memiliki keutamaan lainnya. Menurut Ibnu Abbas, pada sudut Ka’bah itu terdapat seorang malaikat yang mengucapkan, ‘’Aamiin’’.

Maka dari itulah, Ibnu Abbas berkata, ketika menyentuh Rukun Yamani, bacalah ‘’Robbana atina fid dunya hasanah wa fil akhirati hasanah wa qina adzaban nar.’’ Ibnu Mas’ud RA juga mengatakan jika Rasulullah SAW pernah bersabda, ‘’Setiap kali sampai pada Rukun Yamani, aku selalu bertemu dengan Malaikat Jibril.’'
Keutamaan lain dari Rukun Yamani adalah di sana letak qowa'id (pondasi) Ibrahim. Meski memiliki keutamaan yang luar biasa, menyentuh Rukun Yamani tak perlu Anda paksakan hingga melukai diri sendiri dan orang lain karena hal tersebut pastilah tidak akan diridhoi oleh Allah SWT. 

Menurut Maulana Zakariyya dalam kitabnya Fadhilah Haji, "Karena pekerjaan tersebut mustahab, sedangkan menyakiti orang lain itu haram". Maka dari itu sentuhlah kedua rukun tersebut dengan cara yang baik.
 
Perbedaan Rukun Yamani Dan Hajar Aswad
Apa ada perbedaan Rukun Yamani dan Hajar Aswad? Seperti yang diketahui, ada Rukun Yamani dan Rukun Hajar Aswad yang merupakan bagian Ka'bah. Rukun Hajar Aswad mempunya keutamaan yaitu ada letak qowa'id (pondasi) Ibrahim 'alaihis salam dan juga ada Hajar Aswad. Sedangkan Rukun Yamani merupakan letak qowa'id (pondasi) Ibrahim.
Oleh karena itu, untuk Hajar Aswad disyariatkan mencium atau mengusap dengan tangan, jika tidak memungkinkan melakukan dua hal di atas, bisa memberikan isyarat ke arahnya. Sedangkan Rukun Yamani disyariatkan untuk mengusapnya dan tidak menciumnya.

Bagian-Bagian Ka'bah 
Sebelum anda melaksanakan umroh atau haji, anda harus tau bagian-bagian Ka'bah. Apa anda tau denah ka'bah seperti apa? Pada gambar di bawah ada denah ka'bah dan 12 bagiannya. Jadi ketika sudah ada di depan ka'bah anda tidak bingung untuk menuju hajar aswad, rukun yamani ataupun bagian ka'bah yang lain.
 
Ka'bah adalah arah kiblat bagi semua umat muslim di seluruh dunia, bentuknya kubus dari susunan batu dan di tiap titiknya mempunyai makna. Berikut adalah 12 bagian-bagian ka'bah:

1. Hajar Aswad
Berdasarkan hadits riawayat Tirmidzi, Hajar Aswad adalah batu dari surga berwarna putih bersih. Tapi karena banyaknya dosa manusia, maka batu tersebut menjadi berwarna hitam. 

"Hajar Aswad turun dari surga padahal batu tersebut begitu putih lebih putih daripada susu. Dosa manusialah yang membuat batu tersebut menjadi hitam". (HR at-Tirmidzi No. 877).

Pada awalnya, Hajar Aswad adalah sebongkah batu besar yang ukurannya kurang lebih 30 cm. Tapi karena peristiwa yang terjadi di zaman tersebut dan sekarang membuat Hajar Aswad berupa pecahan kecil batu bulat lonjong sebesar biji kurma.

2. Pintu Ka'bah
Bagian timur laut ada pintu ka'bah dengan ketinggian dari atas lantai yaitu 2 meter. Pintu yang sekarang ini anda dapat lihat adalah hadiah dari Raja Arab Saudi, Khalid bin Abdul Aziz. Pintu Ka'bah tersebut terbuat dari emas murni seberat 280 kg dan memerlukan biaya lebih dari 13 juta riyal Arab Saudi.

3. Multazam
Multazam terletak di antara Hajar Aswad dan pintu Ka'bah dengan jarak sekitar 2 meter. Disunnahkan untuk berdoa sambil menempelkan kedua tangan, dada dan pipi ke arah Multazam. Lantunkan niat, berdoa dan beribah dengan khusyu' agar doa yang dipanjatkan bisa dikabulkan.

"Antara Rukun Aswad (sudut tempat Hajar Aswad) dan pintu Ka'bah disebut Multazam. Tidak ada orang yang minta sesuatu di Multazam melainkan Allah mengabulkan permintaan itu". Hal tersebut seperti sabda Rasulullah SAW di hadits, diriwayatkan Al Baihaqi dari Ibnu Abbas.

4. Syazarwan
Syazarwan berupa tembok dari batu marmer, berbentuk melengkung mengelilingi bagian ka'bah sisi bawah di sepanjang area tawaf. Fungsi Syazarwan adalah penguat dan pelindung Ka'bah.

5. Kiswah
Penutup bagian ka'bah berupa kain hitam yang berhiaskan kaligrafi berwarna kuning emas disebut kiswah. Kain sutra asli dan sulaman benang emas murni yang digunakan masyarakat Arab Sadi untuk kiswah. 

6. Maqam Ibrahim
Bagian ka'bah ini adalah tempat telapak kaki Nabi Ibrahim berpijak saat pertama kali membangun Ka'bah. Bekas telapak kaki memiliki panjang 27 cm, lebar 14 cm dan kedalaman 10 cm. Salah satu amalan yang dianjurkan ketika ke tanah suci adalah shalat di sisi belakang Maqam Ibrahim.

7. Hijir Ismail
Bagian sisi utara Ka'bah ada Hijir Ismail, yaitu di antara Rukun Syami dan Rukun Iraqi. Berbentuk setengah lingkaran dan tinggi tembok sekitar 3,11 m. Dalam sejarahnya tempat ini adalah tempat tinggal Nabi Ismail.

Ibadah yang dianjurkan ketika berada di sini adalah melakukan shalat 2 rakaat memakai ihram dan menghadap ke arah Mizab Ar-Rahman. Mengerjakan shalat di Hijir Ismail diyakini sama seperti shalat di dalam Ka'bah.

8. Mizab Ar-Rahman
Talang air yang ada di atas Hijir Ismail adalah Mizab Ar-Rahman. Anda dianjurkan berdoa menghadap arah Mizab ketika berada di sana. Mizab Ar-Rahman ini disebut pancuran emas karena dibuat dari tembaga berlapis emas. Talang tersebut berfungsi untuk membuang genangan air dari atap jika hujan atau Ka'bah dibersihkan.

9. Rukun Hajar Aswad
Rukun Hajar Aswad adalah bagian Ka'bah yang ditempelkan Hajar Aswad di bagian sudutnya.Jamaah umroh dan haji memulai dan mengakhiri tawaf dari sudut dengan tinggi 11,88 m tersebut. Jamaah yang bertawaf dapat mendapatkan pahala lebih banyak dengan memegang, mencium atau melambaikan tangan sebagai isyarat ke arah Hajar Aswad.

10. Rukun Yamani
Tinggi Rukun Yamani adalah 10,25 m. Letaknya di sisi sebelah barat daya Ka'bah, yaitu sebelum Hajar Aswad dari arah melakukan tawaf. Bagian ini disebut Rukun Yamani karena ada di arah Yaman. Anda dianjurkan untuk mengusapnya ketika berada di sini.

11. Rukun Syami
Dinamakan Rukun Syami karena menghadap ke barat laut atau negeri Syam. Nama lain Rukun Syami adalah Rukun Maghribi yang berarti arah barat karena letaknya mengarah ke barat. Di tempat ini, anda dianjurkan berdoa.

12. Rukun Iraqi
Rukun Iraqi ada di sisi utara Ka'bah. Saat ditarik garis lurus, maka mengarah ke negeri Iraq. Bagian Ka'bah tersebut memiliki tinggi 9,92 m dan selalu ditutupi selimut Ka'bah, karena memang di bagian ini tidak memiliki keutaman khusus dan tidak disunahkan untuk memegangnya ketika tawaf.

Jadi jangan tunggu lebih lama lagi, ayo segera tunaikan ibadah umroh bersama dengan Al-Fauzi Tour. Hubungi kami untuk mendapatkan info menarik seputar paket ibadah lengkap dengan harga bersaing.

Chat Dengan Kami
built with : https://erahajj.co.id